EL-AULADY | Kajian Pendidikan Dasar Madrasah http://jurnal.stitdarussaliminnw.ac.id/index.php/el-aulady <p>Jurnal El-Aulady diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Kampus STIT Darussalimin NW Praya. Fokus pada Kajian Pendidikan Dasar Madrasah.</p> id-ID Mon, 27 Nov 2023 00:00:00 +0000 OJS 3.3.0.10 http://blogs.law.harvard.edu/tech/rss 60 PEMANFAATAN DAUN KERING UNTUK MENANAMKAN NILAI KARAKTER PEDULI LINGKUNGAN DI SEKOLAH DASAR http://jurnal.stitdarussaliminnw.ac.id/index.php/el-aulady/article/view/59 <p><em>Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pemanfaatan sampah seperti daun kering yang ada di lingkungan sekolah untuk menanamkan nilai karakter peduli lingkungan di SDN 2 Pengadang. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif. Metode penelitian yang digunakan adalah metode fenomenologi. Teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Keabsahan data yang digunakan adalah teknik triangulasi data. Kemudian untuk teknik analisis data dilakukan melalui proses reduksi data, penyajian data dan yang terakhir adalah menarik kesimpulan. Data penelitian menunjukkan bahwa SDN 2 Pengadang sudah menerapkan penanaman nilai karakter peduli lingkungan. Namun kegiatan tersebut belum berjalan dengan baik karena masih banyak siswa yang belum sadar pentingnya peduli lingkungan. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan memanfaatkan daun kering sebagai media pembelajaran kolase dapat membuat siswa lebih aktif, kreatif, meningkatkan kemampuan motorik siswa serta membuat siswa peduli terhadap lingkungan</em></p> Susi Setia Ningsih Hak Cipta (c) 2023 EL-AULADY | Kajian Pendidikan Dasar Madrasah http://jurnal.stitdarussaliminnw.ac.id/index.php/el-aulady/article/view/59 Wed, 18 Oct 2023 00:00:00 +0000 UPAYA GURU DALAM MENINGKATKAN KEAKTIFAN SIAWA PADA MATA PELAJARAN AKIDAH AKHLAK DI MI NW BERMBENG http://jurnal.stitdarussaliminnw.ac.id/index.php/el-aulady/article/view/61 <p>Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui upaya guru dalam meningkatkan keaktifan siswa pada mata pelajaran Akidah Akhlak dan apa saja Faktor penghambat guru dalam meningkatkan keaktifan siswa pada mata pelajaran akidah akhlak kelas IV MI NW Berembeng Lombok Tengah. Jenis penelitian yang digunkan adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik pengambilan sampel pada penelitin ini menggunakan purposive sampling. Purposive sampling adalah teknik pengambilan sampel sumber data dengan pertimbangan tertentu Teknik pengumpulan data yang peneliti gunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi.Adapun hasil penelitian yang dilakukan peneliti selama 1 bulan dapat disimpulkan bahwa upaya yang dilakukan guru dalam meningkatkan keaktifan siswa pada pembelajaran akidah akhlak kelas IV adalah dengan cara memberikan motivasi atau dorongan , dengan menggunakan metode yang bervariasi diantaranya menggunakan media pembelajaran, diskusi kelompok, memberikan pujian yang wajar, memberikan angka atau nilai, menciptakan suasana yang menyenangkan, seperti metode bermain peran dan memberikan tugas kepada siswa sedangkan Faktor yang menjadi penghambat guru dalam meningkatkan keaktifan siswa pada pembelajaran akidah akhlak kelas IV MI NW BEREMBENG Lombok Tengah terdiri dari dua faktor, yaitu internal dan eksternal, faktor internalnya siswa tersebut kurang percaya diri, pemahaman rendah, sulit mengerti dan masih tertanam sifat senang bermain. Sedangkan faktor eksternalnya adalah kurangnya motivasi atau dorongan dari orang tua, faktor lingkungan, stimulasi, nutrisi, serta gaya belajar.</p> Kartayani, Nirawati, eni septianai Hak Cipta (c) 2023 EL-AULADY | Kajian Pendidikan Dasar Madrasah http://jurnal.stitdarussaliminnw.ac.id/index.php/el-aulady/article/view/61 Mon, 20 Nov 2023 00:00:00 +0000 ANALIS BAHAN AJAR KURIKULUM 2013 TEMATIK KELAS III TEMA 3 UNTUK SD/MI http://jurnal.stitdarussaliminnw.ac.id/index.php/el-aulady/article/view/57 <p>Buku ajar merupakan salah satu komponen sistem pembelajaran yang memegang peranan penting dalam rangka membantu siswa untuk mencapai standar yang telah ditentukan. Buku ajar berisikan pengetahuan, keterampilan, dan sikap atau nilai yang harus dipelajari siswa. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kuantitatif dengan analisis content, dalam hal ini isi buku ajar dianalisis berdasarkan kelayakan materi, kelayakan penyajian, kelayakan kebahasaan dan kelayakan kegrafikan berdasarkan BSNP. Subjek penelitian ini adalah buku tematik siswa kelas III tema 3 karangan Anggi Anggari dkk terbitan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan tahun 2017 dengan menggunakan Kurikulum 2013.</p> <p>Hasil dari penelitian menunjukkan aspek kelayakan isi materi mendapatkan skor total 142 dengan skor rata-rata 71. Hasil presentase dari aspek keakuratan materi pada buku ajar tema 3 adalah sebesar 84.50%. Adapun presentase keidealan materi berdasarkan respons dari siswa untuk buku tema 3 sebesar 100 % dan termasuk kategori sangat baik ; aspek kelayakan penyajian pada tema 3 mendapatkan skor 110 dengan skor rata-rata 55. Hasil presentase dari aspek keakuratan materi pada buku ajar tema 3 adalah sebesar 85.90%. Adapun presentase keidealan materi berdasarkan respons siswa untuk buku tema 3 sebesar 100% dan termasuk kategori sangat baik ; aspek kelayakan kebahasaan mendapatkan skor total 54 dengan skor rata 27. Hasil presentase dari aspek kelayakan kebahasaan pada buku ajar tema 3 adalah sebesar 96.40 %. Adapun presentase keidealan materi berdasarkan respons siswa untuk buku tema 3 sebesar 100”% dan termasuk kategori sangat baik ; aspek kelayakan kegrafikan mendapatkan total skor 297 dengan skor rata 153. Hasil presentase dari aspek kelayakan materi pada buku ajar tema 3 adalash sebesar 93.30 %. Adapun presentase keidealan materi berdasarkan respons siswa untuk buku tema 3 sebesar 100 % dan termasuk kategori sangat baik.</p> Wulan Syarifatunnujum Isk Hak Cipta (c) 2023 EL-AULADY | Kajian Pendidikan Dasar Madrasah http://jurnal.stitdarussaliminnw.ac.id/index.php/el-aulady/article/view/57 Tue, 17 Oct 2023 00:00:00 +0000 PERKEMBANGAN FISIK DAN MOTORIK ANAK BROKEN HOME DI MI RAMUS NW BUAL DESA BUAL KEC.KOPANG http://jurnal.stitdarussaliminnw.ac.id/index.php/el-aulady/article/view/60 <p>Perkembangan fisik merujuk pada perubahan yang terjadi pada tubuh manusia seiring dengan pertumbuhan dan pematangan. Ini melibatkan perubahan pada struktur tubuh, sistem organ dan kemampuan motorik Perkembangan fisik meliputi pertumbuhan tinggi badan, perkembangan otot, perkembangan organ reproduksi, perkembangan sistem saraf, dan perkembangan kemampuan motorik seperti berjalan, berlari, dan mengkoordinasikan gerakan,perkembangan fisik dan motorik merupakan dua hal yang sangat urget untuk diperhatikan dalam perkembangan anak terutama anak yang diadopsi akibat <em>Broken Home </em>sebgai focus pembahasan dalam penelitian ini. Dalam penelitian ini metode yang diguanakan yaitu metode penelitian deskrptif kualitatif dengan pendekatan studi lapangan dengan teknik pengumpulan data dengan observasi wawancara dan dokumentasi teknik analisis data didalam penelitian ini menggunakan analisis sebelum kelapangan dan analisis dilapangan dengan model Miles and Hubermen yang meliputi&nbsp; <em>Reduction, data display dan conclusion drawin.</em>penelitian ini menunjukkan perkembangan motoriknya.perkembangan fisik dan motorik anak dapat terlihat secara jelas melalui perubahan bentuk tubuh dan kemampuan melakukan gerakan. Namun, perkembangan anak pada dasarnya tergantung sepenuhnya pada bagaimana mereka dibesarkan atau pola asuh keluarga hal tersebut menunjukkan bahwa kelurga memberikan dampak yang besar bagi perkembangan anak.</p> Rosita Aini, Nada Nida An Khofia, Mustia Hadiyana, Muhammad Sufyan Atstsauri Hak Cipta (c) 2023 EL-AULADY | Kajian Pendidikan Dasar Madrasah http://jurnal.stitdarussaliminnw.ac.id/index.php/el-aulady/article/view/60 Tue, 31 Oct 2023 00:00:00 +0000 CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING BERBASIS KEARIFAN LOKAL DALAM KURIKULUM MERDEKA DI SEKOLAH DASAR http://jurnal.stitdarussaliminnw.ac.id/index.php/el-aulady/article/view/55 <p><strong><em>Abstrak:</em></strong><em> Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kajian konseptual tentang peran penting contextual teaching and learning berbasis kearifan lokal pada kurikulum merdeka di sekolah dasar dan penerapannya di sekolah dasar. Penelitian ini termasuk penelitian kajiani pustaka (study literature) dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran contextual teaching and learning berbasis kearifan lokal pada kurikulum merdeka masih memiliki kedudukan yang sangat penting. Peran contextual teaching and learning berbasis kearifan lokal pada kurikulum merdeka dapat dilakukan dengan mengenalkan kembali nilai-nilai sosial di masyarakat sesuai kehidupan nyata melalui materi yang diajarkan, membuat tema projek penguatan profil pelajar. Pembelajaran yang bersifat kontekstual sesuai dengan kondisi kearifan lokal di daerah sekitar dapat mewujudkan pembelajaran lebih nyata, luwes, aktif dan adaptif Pancasila. Materi pada pembelajaran berbasis kearifan lokal dapat diintegrasikan ke dalam tema-tema pembelajaran, sehingga pembelajaran menjadi lebih fleksibel potensi lokal pada suatu daerah dapat menjadi sumber belajar bagi siswa.</em></p> Fedik Novibriawan Hak Cipta (c) 2023 EL-AULADY | Kajian Pendidikan Dasar Madrasah http://jurnal.stitdarussaliminnw.ac.id/index.php/el-aulady/article/view/55 Sat, 07 Oct 2023 00:00:00 +0000